• Kam. Sep 19th, 2024

PT KPI RU Dumai & Sei. Pakning Raih Penghargaan Internasional Dalam Communitas Awards 2022

Byadmin

Des 29, 2022

AMANAT Dumai, 28 Desember 2022 – PT Kilang Pertamina Internasional (PT KPI) mendapatkan penghargaan sebagai Winner of Communitas Awards in Corporate Social Responsibilities dalam Communitas Awards 2022 di Texas, USA. PT KPI menjadi satu-satunya perusahaan di Indonesia yang meraih penghargaan bergengsi tersebut, diikuti berbagai Perusahaan lain berskala internasional.

Penghargaan ini di dapatkan PT KPI melalui implementasi program CSR yang di laksanakan secara berkelanjutan oleh 4 unit kilangnya, salah satunya PT KPI RU Dumai & Sei Pakning.

Nominasi Communitas Awards sendiri dievaluasi berdasarkan tingkat dan efektivitas program, juga kontribusi kepada masyarakat melalui program CSR yang telah dikembangkan. Piagam penghargaan diserahkan oleh perwakilan Association of Marketing and Communication Professionals (AMCP) secara online.

Penghargaan untuk kategori Excellence in Corporate Social Responsibilities diperoleh Kilang Sungai Pakning melalui program Revitalization & Conservation of the “Permata Hijau” Mangrove Area. Program yang selaras dengan SDGs No. 1, 8 & 12 ini telah berhasil mengedukasi masyarakat untuk mengurangi aktivitas pembalakan liar, mengurangi emisi karbon melalui penanaman pohon bakau. Program ini juga merupakan satu-satunya yang menerapkan inovasi TRIMBA (triangle mangrove barrier) berupa pemecah gelombang alami yang memanfaatkan kayu nibung sebagai bahan utama.

Sedangkan untuk Kilang Dumai berhasil meraih penghargaan untuk kategori Excellence in Community Service melalui program Empowerment of Fishermen through Kampung Minapolitan. Program yang diusung Kilang Dumai ini menyokong kebijakan pemerintah dalam mengamankan laut Dumai dari aktivitas masyarakat setempat yang sejalan dengan SDGs No.1, 8 & 12.

Area Manager Communication, Relations, & CSR RU II, Nurhidayanto, mengatakan bahwa kedua program CSR Dumai & Sei. Pakning tersebut merupakan program yang telah diinisiasi lama dan berkelanjutan sehingga menjadi program yang memiliki impact besar seperti sekarang.

“Kedua program CSR Dumai & Sei. Pakning tersebut telah berdampak besar bagi masyarakat di berbagai bidang. Selain itu, program tersebut juga telah mendapatkan berbagai macam penghargaan baik nasional maupun internasional,” ujar Nurhidayanto.

Corporate Secretary PT KPI Hermansyah Y. Nasroen menyebut, perolehan KPI atas penghargaan internasional tersebut sebagai bentuk implementasi ESG (Environmental, Social & Governance) perusahaan dengan turut berkontribusi kepada lingkungan, sosial dan masyarakat Indonesia.

Kata Hermansyah, sebagai anggota dari United Nations Global Compact (UNGC), PT Kilang Pertamina Internasional (KPI) memiliki concern dan komitmen keberlanjutan terhadap implementasi ESG untuk mendukung upaya pencapaian Sustainable Development Goals (SDGs) 2030.

“Salah satu strategi Perusahaan dalam rangka mengkomunikasikan komitmen keberlanjutannya adalah dengan berpartisipasi aktif dalam organisasi/forum/inisiatif keberlanjutan di skala global/internasional. Program-program berkelanjutan juga akan terus dilakukan diseluruh wilayah unit operasi PT Kilang Pertamina Internasional melalui aksi-aksi nyata yang berdampak untuk mendukung pencapaian target pembangunan berkelanjutan,” tutur Hermansyah.

Communitas Awards adalah sebuah ajang penghargaan internasional yang diberikan kepada sektor Bisnis, organisasi dan individu yang berkontribusi kepada lingkungan secara berkelanjutan.


—————————————————
Media Contact
Nurhidayanto
Area Manager Communication, Relations, & CSR RU Dumai
Subholding Refining & Petrochemical PT Kilang Pertamina Internasional
M: +62 821-5168-9986

By admin

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *